Tampilkan postingan dengan label sepak takraw. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label sepak takraw. Tampilkan semua postingan

Peraturan Sepak Takraw Terbaru Lengkap

Permainan Sepak takraw adalah salah satu olahraga yang dilakukan dengan cara mengandalkan kaki dan juga kepala. Permainan bola yang sempat terkenal di Tahun 90an ini kurang begitu diminati  mengingat untuk saat ini banyak cabang olahraga yang lebih menarik. Salah satu faktornya karena memang sistem pertandingan sepak takraw yang cukup sulit untuk dimainkan dibandingkan dengan jenis olahraga dari cabang lain sehingga hanya pemain berbakat yang mampu melakukannya dengan baik. Ditambah lagi dengan adanya peraturan sepak takraw terbaru yang bisa saja terus berubah sehingga menjadikan permainan ini pun jarang di ekspos. 

peraturan_sepak_takraw_terbaru

Seperti diketahui bersama bahwa dalam melakukan olahraga sepak takraw ini harus mempunyai keahlian khusus di bagian kaki dan kepala agar bisa menguasai permainan. Memang beberapa orang memainkan olahraga sepak takraw dengan alasan hobi. Akan tetapi ada pula yang menekuninya agar bisa menjadi atlet sepak tekraw professional karena banyak diselenggarakan turnamen untuk olahraga sepak takraw baik untuk tingkat daerah, nasional hingga Internasional. 

Permainan bola ini memiliki induk organisasi sepak takraw di dunia yaitu ISTF (International Sepak Takraw Federation). Dan untuk di tingkat nasional sendiri ada PSTI (Persatuan Sepak Takraw Indonesia). Untuk Anda yang belum mengetahui lebih jauh tentang olah raga satu ini, yuk simak terlebih dulu beberapa peraturan permainan sepak takraw lengkap berikut ini. 

1. Lapangan

Menjadi salah satu media penting yang umumnya dibutuhkan oleh hampir semua cabang olahraga. Mulanya sepak takraw ini memang tidak mempunyai lapangan tertentu karena dulu permainan ini dimainkan dengan membuat bentuk lingkaran manusia lalu mengumpannya satu sama lain. Saat permainan ini masuk ke Malaysia dan waktu tersebut olahraga bulu tangkis sedang populer, maka dijadikanlah lapangan bulu tangkis tersebut menjadi lapangan untuk bermain sepak takraw.
  • Ukuran lapangan sepak takraw yang ideal yaitu mempunyai panjang 13,40 meter dan lebar 6, 10 meter.
  • Mempunyai tinggi atap ruangan 8 meter
  • Pada keempat sisi lapangan harus terbebas dari hambatan kurang lebih 3 meter yang ditandai dengan garis pinggir dengan menggunakan cat yang lebarnya 3 cm
  • Posisi titik tengah lingkaran berjarak 4,25 meter yang diukur dari garis tengah lapangan. 2,4k meter yang diukur dari garis belakang, 3,05 meter yang diukur dari garis samping dan radius lingkaran 30 cm yang diukur pada sebelah dalam.

2. Tiang

Peraturan permainan sepak takraw lainnya yang juga perlu Anda tahu berkaitan dengan tiang. Hal ini sangat penting karena tiang akan sangat berpengaruh pada jalannya pertandingan. Aturan untuk tiang permainan takraw adalah sebagai berikut.
  • Untuk tinggi net putra yaitu 2,55 meter di pinggir dan minimal 1,52 meter ditengah
  • Untuk tinggi net putri yaitu 1,45 meter dan minimal 1,42 meter ditengah
  • Kedudukan tiang net yaitu 30 cm yang diukur dari garis pinggir.

3. Net

  • Untuk net yang dipakai yaitu terbuat dari tali, nylon maupun benang dengan lubang 6-8 cm
  • Panjang netnya tidak lebih dari 6,11 dan lebarnya 70 cm
  • Pada kedua ujung net ditandai dengan pita berukuran 5 cm yang ditarik dan diikatkan pada tiang.

4. Bola

Karena merupakan permainan yang menggunakan bola, maka  peraturan permainan sepak takraw selanjutnya ialah mengatur tentang bola yang boleh untuk digunakan. Bola untuk bermain takraw juga berbeda dengan bola kebanyakan. Untuk lebih lengkapnya adalah sebagai berikut.
  • Bola berbentuk bulat yang terbuat dari rotan maupun plastik 
  • Untuk beratnya kurang lebih 170 sampai 180 gram untuk putra dan 150-160 untuk putri
  • Keliling lingkaran bola yaitu 42-44 cm untuk putra dan untuk putri 43-45 dengan strains atau anyaman yang terdiri dari 9-11 dan 12 lubang

5. Pemain

  • Dimainkan oleh dua regu dimana setiap regunya terdiri dari 3 pemain yang mempunyai 2 pemain cadangan.
  • Pada tiap satu tim terdiri dari 3 regu dan 1 regu cadangan. Sehingga jumlah pemain pada tiap timnya terdiri minimal 9 orang dan maksimal terdiri dari 12 orang
  • Pemain pada posisi belakang akan melakukan sepak awal atau servis yang biasanya disebut tekong
  • Kedua pemain yang berada di depan disebut dengan apit 
  • Ketika permainan dimulai, para pemain diperbolehkan untuk berganti posisi. Misalnya apit bisa menjadi tekong maupun sebaliknya.

6. Pakaian Pemain

  • Semua pemain dalam olahraga sepak takraw harus menggunakan seragam kaos berlengan dan sepatu model karet khusus. Apabila sedang musim dingin, bisa menggunakan tracksut.
  • Kaos pemain yang dikenakan harus disertai dengan nomor punggung dengan ukuran tingginya tak kurang dari 19 cm
  • Untuk kapten regu harus mengenakan ban kapten yang diletakan disebelah kiri
  • Para pemain putri mengenakan celana pendek hingga sebatas lutut
  • Para pemain dilarang memakai peralatan dan aksesoris yang bisa membahayakan diri maupun orang lain

7. Pergantian Pemain

  • Apabila ada permintaan manager dan pelatih, pemain bisa digantikan oleh pemain cadangan dengan melaporkan pada pihak wasit serta pergantian pemain tersebut dilakukan sewaktu bola mati.
  • Pada semua regu diperbolehkan untuk mengganti pemain sebanyak 2 kali di setiap set, dan pada set berikutnya bisa melakukan pergantian kembali.
  • Selama pertandingan berlangsung, seorang pemain yang pernah bermain dalam 1 regu baik untuk menjadi pemain utama maupun cadangan tidak diperbolehkan untuk bermain lagi dalam regu lainnya meskipun itu hanya sebagai pemain cadangan.
  • Apabila pemain mendapatkan kartu merah dari wasit, maka dapat diganti oleh pemain cadangan asal ada pergantian pemain di set sedang berlangsung.

8. Officials

Peraturan permainan sepak takraw selanjutnya dalam pertandingan ini ialah para officials. Dalam perlombaan resmi sepak takraw dipimpin oleh:
- 1 satu orang sebagai official referee
- 2 orang sebagai wasit
- 6 orang sebagai penjaga garis yakni 4 penjaga untuk garis pinggir dan 2 penjaga untuk garis belakang

9. Sistem Perhitungan Angka

  • Jika penerima service terjadi kesalahan, maka secara otomatis akan memperoleh angka sekaligus akan melakukan service lagi
  • Angka kemenangan tiap set maksimum 21 angka, kecuali ketika nilai sama di 20-20 maka pemenang akan ditentukan dengan mengurangi 2 angka hingga batas akhir 25
  • Memberikan kesempatan untuk beristirahat 2 menit pada masing-masing tim di akhir set pertama dan kedua termasuk tie break
  • Jika pada masing-masing regu memenangkan 1 set, kemudian permainan akan di lanjutkan dengan set tie break dengan 15 point. Namun untuk posisi 14-14 pemenang akan ditentukan dengan selisih 2 angka hingga akhir 17 angka.

10. Pinalty dan Hukuman

  • Memperlihatkan sikap yang tidak sopan dan juga menghubungi pihak wasit dengan kasar mengenai keputusan yang sudah diambil
  • Meninggalkan lapangan perlombaan tanpa adanya permisi pada wasit yang memimpin pertandingan serta melakukan hal yang tidak pantas selama perlombaan berlangsung
  • Memberikan bola pada pihak lawan dengan kaki maupun memberikannya dengan cara dilempar secara kasar

11. Kesalahan Kedua Belah Pihak

  • Terdapat pemain yang mengambil bola di lapangan, menginjak ataupun melewati satu tapak kaki garis ditengah
  • Bola mengenai tangan, memainkannya berlebih hingga 3 kali atau bola mengenai pembatas
  • Menjepit atau menahan bola antara badan dan lengan maupun antara kedua kaki dengan bola
  • Terdapat pemain yang melewati lapangan lawan walaupun diatas dan di bawah net. Kecuali pada saat seat “The follow trugh ball”
Peraturan permainan sepak takraw diatas tentunya harus ditaati karena jika tidak maka akan dijatuhkan sangsi dari pihak wasit itu sendiri maupun dari pihak asosiasi cabang olahraga sepak takraw yang sedang dilakukan. Demikian ulasan materi tentang peraturan sepak takraw, semoga bermanfaat. Salam Olahraga.

7 Teknik Dasar Permainan Sepak Takraw Untuk Pemula


Sepak Takraw merupakan salah satu olahraga yang tidak bisa dimainkan oleh semua orang. Olahraga ini memang memerlukan sebuah keterampilan dari kaki dan juga kepala dalam memainkannya. Pada saat melihat pertandingan sepak takraw mungkin terlihat sangat mudah memainkannya, namun ketika dicoba Anda pasti akan mengalami kesulitan. Cara bermainnya terlihat cukup sulit, tetapi jika sudah mengetahui teknik dasar permainan sepak takraw ini maka akan mudah untuk melakukannya. 

Teknik Dasar Permainan Sepak Takraw Untuk Pemula

Teknik Dasar Olahraga Sepak Takraw yang Harus Dikuasai

Meskipun begitu Anda tidak perlu merasa khawatir karena tetap bisa memainkannya dengan mulai berlatih teknik dasar permainan sepak takraw. Berbagai kesulitan akan hilang jika Anda sudah menguasai semua teknik dasar untuk memainkan olahraga ini. Anda Penasaran? Yuk simak penjelasannya.

1. Teknik Dasar Smash Telapak Kaki

Latihan pertama yang harus Anda kuasai adalah teknik smash menggunakan telapak kaki. Sebab gerakan ini memiliki peran penting dalam sepak takraw dengan nilai point yang paling banyak. Pada umumnya gerakan smash bertumpu pada semua bagian pergelangan kaki.

Selain itu, teknik dasar smash juga bisa Anda gunakan untuk menahan bola dari lawan dan menjangkau bola dengan jarak yang cukup jauh. Anda bisa melakukan teknik dasar smash dengan cara berikut:
  • Berdirilah dengan satu kaki
  • Angkat satu kakinya dengan posisi tepat lurus di depan badan
  • Arahkan telapak kaki dan tubuh dengan tepat untuk menjangkau bola
  • Jika semuanya sudah siap, lakukan dorongan atau sepakan yang keras pada bola dengan kekuatan di pergelangan kaki.
  • Fokuskan pandangan mata ke arah bola kemudian sasaran yang ingin dicapai.

2. Teknik menyundul Bola

Selain menggunakan gerakan kaki, dalam olahraga sepak takraw juga mengenal gerakan sundulan dengan gerakan pada bagian kepala. Tujuan dilakukan sundulan adalah memberikan umpan untuk anggota tim lain atau melakukan serang terhadap serangan dari lawan. Anda bisa melatihnya dengan beberapa rincian tata cara berikut:
  • Berdiri tegap
  • Ambillah sebuah sikap seperti orang sedang berkuda
  • Badan lebih condong ke arah belakang
  • Letakkan kedua tangan di samping badan dan siku dibengkokkan
  • Pandang bola dan tempat sasaran yang ingin dicapai
  • Sundul bola dan pastikan dulu Anda menggunakan kepala pada bagian depan
  • Gerakan badan dan juga leher ke arah depan untuk menambahkan suatu dorongan

3. Sepak Kuda atau Sepak Kura

Tahukah Anda? Sepak kuda atau sepak kura merupakan salah satu dari teknik dasar permainan sepak takraw dengan peran aktif dari bagian punggung dan juga kaki. Teknik ini berperan agar bisa mengembalikan bola yang berasal dari serangan musuh. Sepak kuda juga dipakai untuk mengambil bola ketika ada pada posisi yang rendah.

4. Sepak Sila

Sepak sila ialah salah satu jenis teknik dasar yang digunakan untuk sepak takraw. Teknik yang kedua ini berfungsi untuk menyepak bola dengan bantuan kaki kiri. Selain itu gerakan ini berperan lain yaitu menendang, menerima dan mengumpan balik serangan bola dari lawan. Cara melakukannya adalah sebagai berikut:
  • Berdiri dan tegapkan badan
  • Angkat salah satu kaki hingga mencapai ketinggian setara dengan lutut
  • Lakukan tendangan dengan posisi gerakan kaki bawah menghadap ke atas kemudian sesuaikan dengan kebutuhan
  • Padanan mata lebih fokus pada gerakan bola dan juga arah sasaran yang telah diinginkan.

5. Sepak Mula

Teknik dasar yang ketika adalah sepak mula. Istilah teknik ini mungkin terdengar cukup asing untuk Anda bukan? Lalu apa itu sepak gerakan sepak mula? Sepak mula adalah sebuah gerakan dasar yang pada umumnya pemain untuk menekong bola ke arah dalam lapangan milik lawan.

Gerakan ini juga menjadi tanda bahwa pertandingan olahraga sepak takraw antara dua tim akan segera dimulai. Sepak mula harus Anda kuasai dengan benar, sebab gerakan ini menjadi salah satu dari gerakan yang paling utama. Jadi ketika sepakan tidak dilakukan maka permainan takraw tidak akan pernah dimulai.

6. Sepak Cungkil

Nama-nama istilah dari sepakan dalam olahraga bola sepak takraw kali ini juga cukup unik yaitu sepak cungkil. Sesuai dengan istilah, gerakan ini termasuk salah satu gerakan teknik dasar yang cara mainnya seperti orang sedang mencungkil suatu benda dari tempat.

Biasanya sepak cungkil akan dilakukan memakai semua jemari pada kaki untuk mengambil bola takraw yang berada lumayan jauh untuk melakukan sebuah pantulan liar ke arah lawan menyerupai bentuk mencungkil.

7. Heading

Tidak hanya permainan sepak bola saja, teknik dasar sepak takraw juga mengenal istilah heading. Gerakan ini wajib untuk Anda kuasai dengan benar agar bisa menerima kembali umpan bola yang berasal dari serangan lawan. Berbeda dengan gerakan lainnya, heading tidak bisa dilakukan dengan jangkauan kaki.

Demikian 7 teknik dasar permainan sepak takraw yang harus dikuasai dan dilatih oleh pemula. Semoga ulasan tersebut bisa menjadikan referensi untuk Anda agar lebih semangat lagi dalam berlatih. Selamat mencoba, semoga bermanfaat!

Ukuran Lapangan dan Tinggi Net Sepak Takraw

Sepak takraw adalah salah satu cabang olahraga bola kecil dengan jumlah pemain 3 orang. Dalam permainan ini, bola yang digunakan juga berbeda dengan bola pada umumnya, sebab bahan material yang digunakan adalah anyaman rotan. Adakah yang tahu berapa ukuran panajng dan lebar lapangan sepak takraw beserta tinggi netnya? Olahraga ini memiliki peraturan standar tersendiri dalam hal ukuran sesuai dengan ketentuan dari ISTF sebagai induk organisasi sepak takraw dunia di tingkat internasional. 

Ukuran Lapangan dan Tinggi Net Sepak Takraw Standar Internasional

Sedangkan sejarah olahraga sepak takraw ini asalnya dari tanah Melayu, permainan bola yang mengandalkan kekuatan kaki dan kepala ini dimulai sudah ada sejak masa kesultanan Melayu dan lebih populer dengan istilah sepak raga.

Untuk ukuran lapangan dan tinggi net sepak takraw memang hampir mirip dengan ukuran dari lapangan olahraga voli. Namun sebenarnya bentuk dan juga ukurannya sangatlah berbeda. semua ukuran baku dari lapangan sepak takraw dibuat berdasarkan jumlah pemain dan aturan main di dalamnya seperti dilarang menyentuh bola dengan tangan kecuali pada saat melakukan servis.

Apakah Anda penasaran dan ingin membuat lapangan sendiri di rumah? Jika iya, agar tidak mengalami kesalahan Anda bisa memperhatikan beberapa ukuran bagian sepak takraw di bawah ini:

1. Dimensi Ruang Lapangan Sepak Takraw

Bentuk pertama dari proses pembuatan lapangan sepak takraw adalah bagian intinya terlebih dahulu. Bagian intinya berbentuk persegi panjangan dengan garis tengah yang membaginya menjadi dua bagian sama besar dan masing-masing memiliki bentuk lingkaran sebagai tempat untuk melakukan servis. Berikut adalah penjelasan mengenai dimensi ukuran tersebut:
  • Panjang lapangan adalah 13,4 meter
  • Lebar lapangan adalah 6,1 meter
  • Diameter pada lingkaran yang digunakan untuk servis adalah 0,3 meter
  • Kawasan bebas dari jangkauan penonton sebagai garis paling luar adalah 2 meter
  • Tebal atau lebar dari ukuran garis adalah 4 cm
  • Apabila dibuat di dalam sebuah ruangan, maka untuk ukuran ketinggian atap paling sedikit adalah 8 meter

2. Ukuran Tinggi Net dan Tiangnya

Sama halnya dengan beberapa olahraga bola yang lainnya di mana membutuhkan net dan juga tiang yang adakan dipasang pada garis yang membagi dua bagian lapangan menjadi 2 sama rata. Ukuran net dan tiang ini juga tidak boleh dibuat dengan asal, berikut adalah ukuran yang bisa Anda jadikan acuan untuk membuat net dan tiang dari olahraga sepak takraw:

Tinggi net untuk lapangan sepak takraw putra

Tinggi net sepak takraw putra harus dibuat dengan ukuran 1,55 meter dengan bagian samping berjarak 1,52 pada bagian tengah-tengah lapangan

Tinggi net untuk lapangan sepak takraw putri

Ukuran tinggi net putri dibuat lebih pendek dari tinggi net pria yaitu 1,42 meter di bagian samping dengan jarak minimal 1,42 meter di tengah-tengah lapangan.

Semua bagian tiang baik itu tim putra maupun putri dipasang di luar garis pembatas yang jaraknya sebesar 30 cm. Sedangkan untuk bahan material yang digunakan untuk membuat net sendiri adalah bahan nilon dengan kekuatan yang maksimal, setiap luang dari net memiliki lebar 6 sampai 8 cm. Ukuran net pada ukuran lapangan dan tinggi net sepak takraw yang baku adalah panjang 6,1 meter dan lebar 0,70 meter.

Pada bagian pinggiran jaring net yaitu di atas, samping kanan dan kiri serta bawah dibuat bentuk pita dengan lebar kurang lebih lima 5 meter yang juga diperkuat adanya tali di bagian ringnya. Jarak net dengan lantai atau tanah harus 1,55 meter.

Sedangkan untuk dua buah tiang yang digunakan untuk mengikat jaring dan berada di bagian kiri dan kanan harus diletakkan sejajar dengan garis tengah lapangan. Untuk tingginya bisa Anda sesuaikan dengan ukuran yang ada di penjelasan sebelumnya.

3. Ukuran Lingkaran Tengah Sepak Takraw

Pada lapangan sepak takraw juga ada lingkaran yang berada di bagian tengah lapangan. Fungsi dari lingkaran tersebut adalah tempat untuk para pemain melakukan sepakan awal atau service. Ukuran dari diameter atau garis tengah lingkaran servis tersebut adalah sebesar 0,61 meter.

4. Ukuran Garis Seperempat Lingkaran

Dibagian penjuru kedua lapangan yang dibagi sama rata dengan garis tengah terdapat harus dengan bentuk seperempat lingkaran. Fungsi bagian ini adalah sebagai tempat yang digunakan untuk melambungkan bola ke pemain lain dengan permulaan atau servis. Diameter seperempat lingkaran tersebut adalah 0.90 meter.

5. Ukuran dan Bahan Pada Bola Sepak Takraw

Selain ukuran lapangan dan net dalam olahraga sepak takraw Anda juga perlu memperhatikan bahan serta ukuran yang harus digunakan untuk membuat bola. Bahan bola ini harus berasal dari rotan dengan lapisan 9 dan juga 11 lilitan yang nantinya akan di anyam menjadi lingkaran bola takraw. Selain itu Anda juga harus memperhatikan beberapa hal berikut:
  • Diameter lingkaran bola berkisar antara 41 hingga 43 cm
  • Jumlah lubang bola sebanyak 12 lubang kecil
  • Berat untuk satu bola takraw berkisar antara 160 sampai 180 cm.

Demikian ulasan mengenai ukuran lapangan dan tinggi net sepak takraw untuk skala nasional dan internasional. Ukuran tersebut akan membantu Anda membuat lapangan dengan mudah dan benar sesuai dengan standar lapangan sepak takraw dunia. Selamat mencoba, semoga bermanfaat.